UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
INTELLIGENCE TO BE ADVANCE
Alamat : Jl. Seroja, Gang Jeruk, Kelurahan Tonja Denpasar Utara, Bali 80239
Telp : (0361) 4747770 | 081238978886 | 085924124866
Email : iik.medali[at]gmail.com
UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL
INTELLIGENCE TO BE ADVANCE
PENGABDIAN MASYARAKAT SERANGKAIAN DIES NATALIS KE-2 IIK MEDIKA PERSADA BALI
  29 September 2017 - Dibaca 544 kali
  Oleh Administrator

      Serangkaian kegiatan Dies Natalis ke-2 IIK Medika Persada Bali dilaksanakan beberapa serangkaian kegiatan, salah satunya adalah kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang diselenggarakan di Pantai Mertasari Sanur dan RS Sanglah pada tanggal 28 September 2017. Kegiatan Pengabdian Masyarakat di Pantai Mertasari Sanur dibuka oleh Ketua Panitia Dies Natalis dr. Anak Ayu Sri Saraswati, M.Kes  didampingi oleh Kepala Dusun Tanjung dan dihadiri oleh seluruh dosen serta mahasiswa di lingkungan Institut Ilmu Kesehatan Medika Persada Bali. Kegiatan ini berupa bersih-bersih pantai dan penanaman bibit bakau yang dilaksanakan oleh mahasiswa dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pecinta Alam (Mapala). Penanaman bibit bakau sebagai simbolisasi dilaksanakan oleh  dr. Anak Ayu Sri Saraswati, M.Kes selaku Ketua Panitia, Ketua LP2M dr. I Made Dharmadi, M.Ph dan beberapa dosen IIK. Dilanjutkan dengan penanaman bibit bakau oleh Mapala IIK Bali. Kegiatan bersih-bersih berupa pengumpulan sampah-sampah khususnya sampah plastik disepanjang bibir Pantai Mertasari oleh para mahasiswa Program Studi Teknologi Laboratorium Medik, Farmasi Klinis, Teknik Elektromedik, Manajemen Informasi Kesehatan, Kesehatan dan Keselamatan Kerja, dan Fisioterapi.

      Setelah kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat di Pantai Mertasari Sanur, kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Pengabdian Masyarakat yang kedua, yaitu kunjungan ke RS Sanglah. Kunjungan ini difokuskan ke Ruang Pudak Perawatan Anak Khusus Kanker, yang dalam hal ini dihadiri oleh Panitia Dies Natalis, Dosen dan mahasiswa dari Program Studi Administrasi (ARS) dan Psikologi dan didampingi oleh Kepala Bidang Perawatan Anak, yaitu Ns. A.A. Sri Adi Latri, S.Kep., M.M. Di ruang perawatan ini terdapat sekitar 28 anak mengidap kanker, seperti kanker mata, kanker hati dan kanker darah. Anak-anak pengidap kanker ini tidak hanya berasal dari Bali, tetapi juga berasal dari luar Bali, yaitu Lombok, Sumbawa, dan Sumatra. Pasien anak-anak ini berusia antara 2 sampai 10 tahun. Pasien anak pengidap kanker di RSUP Sanglah sebagian merupakan kasus observasi dan proses penanganan, yaitu kemoterapi dan cuci darah. Dalam acara kunjungan ini, IIK Medika Persada Bali memberikan bingkisan kepada anak-anak penderita kanker berupa susu, jus, dan makanan lainnya. Acara pendampingan berupa sharing kepada orang tua anak penderita kanker dan diikuti dengan bercengkrama bersama anak-anak pengidap kanker.